Rechercher dans ce blog

Thursday, July 13, 2023

Temuan Potongan Tubuh Manusia di Sleman, Identitas Korban Belum Diketahui - Kompas.com - Kompas.com

KOMPAS.com - Sejumlah potongan tubuh manusia ditemukan di bawah Jembatan Kelor, Bangunkerto, Kapanewon Turi, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Rabu (12/7/2023).

Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Sleman Kombes Pol Yuswanto Ardi mengatakan, identitas dan jenis kelamin korban belum diketahui.

"Proses identifikasi masih berlangsung, dan karena kondisinya belum lengkap jadi masih butuh proses," ujarnya, Kamis (13/7/2023).

"Kami minta bantuan teman-teman media memublikasikan, barangkali ada yang kehilangan anggota keluarganya,” sambungnya, dikutip dari Kompas.id.

Baca juga: Potongan Tubuh yang Ditemukan di Bawah Jembatan Kelor Sleman Dinilai Masih Baru

Hingga kini, terdapat empat potongan tubuh yang ditemukan, yakni dua potongan kaki, satu potongan tangan, dan sebuah potongan daging.

"Total potongan itu kaki sampai mata kaki ada dua, kemudian tangan sebelah kiri satu, kemudian ada bagian besar seperti potongan daging satu. Sehingga total empat," ucapnya.

Polisi menduga potongan-potongan tubuh itu relatif masih baru.

"Seperti begitu, masih baru. Karena kan bentuknya, masih terlihat jelas, masih terlihat jelas itu kaki orang," ungkap Ardi.

Baca juga: Ada Plastik Berisi Pakaian Dalam Wanita di Lokasi Penemuan Potongan Tubuh Manusia di Sleman

Potongan tubuh ditemukan di sungai dan semak-semak

Ardi menuturkan, potongan tubuh manusia itu ditemukan di sungai dan semak-semak oleh warga yang hendak memancing.

"Jadi yang awal kita temukan di dalam dasar sungai, terus ada beberapa potongan tubuh kita temukan di semak-semak di atasnya," tuturnya, Rabu.

Sementara itu, Dukuh Kelor Darmojo menjelaskan, usai adanya temuan itu, dirinya langsung melakukan pengecekan warga.

Baca juga: Ada Temuan Potongan Tubuh Manusia di Bawah Jembatan Kelor Sleman, Dukuh Pastikan Tak Ada Warganya yang Hilang

Adblock test (Why?)


Temuan Potongan Tubuh Manusia di Sleman, Identitas Korban Belum Diketahui - Kompas.com - Kompas.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Mau Dapat Potongan Tarif Pajak Hiburan? Ini Caranya - Liputan6.com

Sebelumnya, Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Badung, Ray Suryawijaya, menegaskan bahwa PHRI di Bali menolak dengan teg...