Rechercher dans ce blog

Monday, August 29, 2022

8 Model Rambut Tipis Anak Laki-laki, Dijamin Ganteng! - HaiBunda

Bukan cuma untuk orang dewasa, model rambut tipis juga bisa diaplikasikan untuk anak laki-laki, lho, Bunda. 

Model rambut tipis untuk anak laki-laki kini sedang tren. Sehingga banyak para orang tua, termasuk Bunda, yang ingin mencoba juga model rambut untuk anak laki-laki.

Atau, mungkin Bunda merasa bosan dengan potongan rambut untuk anak laki-laki yang begitu-begitu saja. Tapi, sebenarnya ada banyak potongan rambut yang akan sangat cocok untuk Si Kecil.


Berbagai model rambut tipis untuk anak laki-laki ini tinggal Bunda sesuaikan dengan Si Kecil. Mana yang kira-kira akan pas untuknya dan membuatnya semakin ganteng.

Model rambut anak laki-laki

Wah, apa saja ya? Berikut adalah berbagai model rambut tipis untuk anak laki-laki, seperti yang dilansir dari The Trend Spotter.

Crew Cut

Potongan rambut ini merupakan potongan rambut yang populer di kalangan orang dewasa. Tapi, potongan ini juga bisa diaplikasikan pada Si Kecil. Potongan ini populer karena membuat tampilan menjadi sederhana dan klasik.

Selain itu, potongan ini juga mudah untuk ditata. Dengan potongan ini, bagian samping akan dipotong pendek atau tipis.

Disconnected Cut

Jika Bunda ingin mencoba melihat penampilan yang berbeda, maka disconnected cut adalah potongan yang unik.

Rambut yang akan dipotong tipis hanya satu sisi saja, sehingga sisi lainnya dibiarkan panjang. Potongan rambut ini cocok untuk anak laki-laki yang memiliki rambut yang lurus dan keriting.

Faux Hawk Cut

Bunda tahu potongan mohawk? Ya, potongan rambut untuk anak laki-laki yang satu ini memang diadaptasi dari potongan rambut tersebut. 

Bedanya, potongan ini membiarkan kedua sisinya agak panjang, ketimbang dipotong habis. Bagian tengah juga dibiarkan lebih panjang. Akan lebih cocok jika dipakaikan pomade atau gel rambut.

Potongan ini akan membuat Si Kecil jadi pusat perhatian karena model rambut yang super keren!

Afro

Si Kecil memiliki rambut ikal? Model afro akan membuat rambut ikal tumbuh alami dengan mencukur kedua sisinya. Bahkan untuk berbagai kasus, pada bagian tertentu bisa dibuat motif lho. Tertarik, Bunda?

Selain yang disebutkan di atas, ada model rambut anak laki-laki apa lagi ya yang sedang menjadi tren? Yuk cek di halaman berikutnya Bunda.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

[Gambas:Video Haibunda]

Adblock test (Why?)


8 Model Rambut Tipis Anak Laki-laki, Dijamin Ganteng! - HaiBunda
Read More

No comments:

Post a Comment

Mau Dapat Potongan Tarif Pajak Hiburan? Ini Caranya - Liputan6.com

Sebelumnya, Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Badung, Ray Suryawijaya, menegaskan bahwa PHRI di Bali menolak dengan teg...