Rechercher dans ce blog

Sunday, March 6, 2022

Luhut ke Arab, MBS Titip Potongan Kain dan Replika Kunci Kabah untuk RI - Bisnis Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordiantor Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menerima titipan cenderamata berupa potongan kain dan replika kunci Kabah dari Pangeran Arab Saudi Mohammed Bin Salman bin Abdulaziz (MBS). Cenderamata itu untuk dibawa ke Indonesia.

Saya kira persahabatan haruslah seperti itu. Rasa percaya harus diletakkan di atas segalanya, tak jadi soal agama, RAS, suku bangsa mana kita berasal,” ujar Luhut dalam media sosial Instagram pribadnya, @luhut.pandjaitan, Ahad, 6 Maret 2022.

Luhut membagikan dua foto aksesoris pemberian MBS yang dikemas dalam kotak berwarna hitam berkelir emas. Kotak yang dibawa langsung dari Riyadh selepas kunjungannya pada 1-2 Maret lalu itu memiliki ukiran bertuliskan huruf Arab.

Adapun persamuhan Luhut dengan MBS di Riyadh bertujuan untuk memperkuat kerja sama investasi dan hubungan bilateral kedua negara. Arab berencana menanamkan modal di sejumlah sektor di Indonesia.

Arab Saudi berkeinginan menyuntik investasi untuk mega-proyek pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Timur. Di sektor energi, Arab dikabarkan sanggup menyuplai 1,4 juta barel minyak mentah per hari untuk pengembangan hilirisasi petrokimia di Kalimantan Utara.

Luhut mengatakan ini merupakan kunjungan perdananya ke Arab, walau ia telah mengenal MBS selama dua tahun. “Komunikasi kami bisa dibilang cukup intens meskipun via WhatsApp. Namun saya tak pernah menyangka bahwa pertemuan saya dengan Pangeran akan terwujud dalam suasana yang akrab seperti ini,” ucap dia.

Selama berada di Arab, dia disambut dengan baik oleh pihak Kerajaan. Dia pun mengibaratkan pertemuan itu sebagai another mystery of life alias rahasia kehidupan. Sebab menurut informasi dari kedutaan, MBS jarang menerima kunjungan dari luar kecuali negara tetangga teluk.

Luhut mengklaim MBS menganggapnya sebagai teman baik. “You are a true friend to Saudi Arabia and to me personally (Anda adalah sahabat bagi Arab Saudi dan bagi saya secara pribadi),” ucap Luhut.

Selama berbincang dengan MBS, Luhut tak merasa canggung untuk bertukar pikiran. Sebab keduanya memiliki tujuan yang sama untuk memajukan teknologi dan tak lagi bergantung terhadap energi fosil.

 “Saya makin merasa optimis ketika mendengar bahwa beliau ingin Arab Saudi ikut berkontribusi pada pembangunan IKN Nusantara, serta yang tak kalah penting, Arab Saudi akan bergabung dalam Sovereign Wealth Fund Indonesia (INA),” kata Luhut.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

BACA: Erick Thohir Apresiasi Groundbreaking PLTS di Gerbang Tol Ngurah Rai Bali

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Adblock test (Why?)


Luhut ke Arab, MBS Titip Potongan Kain dan Replika Kunci Kabah untuk RI - Bisnis Tempo.co
Read More

No comments:

Post a Comment

Mau Dapat Potongan Tarif Pajak Hiburan? Ini Caranya - Liputan6.com

Sebelumnya, Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Badung, Ray Suryawijaya, menegaskan bahwa PHRI di Bali menolak dengan teg...