Rechercher dans ce blog

Thursday, January 19, 2023

7 Ragam Model Rambut Mullet Anti Ketinggalan Zaman - MSN

© Disediakan oleh Katadata

Model rambut mullet menjadi salah satu gaya rambut yang memiliki banyak penggemar. Model rambut ini sempat ramai muncul di era 1970 hingga 1980-an, dan kini kembali digemari.

Gaya rambut mullet pertama kali digunakan prajurit Yunani Kuno. Kemudian model ini pun dipopulerkan oleh suku Indian. Kata ‘Mullet’ terinspirasi dari Mullet Head, yang dipopulerkan oleh Beastie Boys pada 1994. Selebritis yang pernah memakai gaya rambut mullet ini adalah David Bowie, Richard Dean Anderson, Pat Sharp, dan masih banyak lagi.

Tak hanya model rambut mullet klasik, kini muncul banyak jenis dan gaya rambut dengan potongan mullet ini. Mengutip dari All Things Hair, berikut ragam model rambut mullet yang dapat dijadikan inspirasi.

Model Rambut Mullet

1. Mullet Klasik

Ciri model rambut mullet klasik ini adalah bagian belakang yang panjang. Bagian belakang ini disebut dengan ekor.

Terkadang para pria memakainya dengan poni atau gaya rambut disisir ke belakang. Poni tersebut dibentuk bervolume seperti pompadour atau lurus ke bawah. Penyanyi yang pernah menggunakan gaya rambut ini adalah G-Dragon.

2. Long Tail Mullet

Model rambut mullet dengan potongan long tail ini cukup nyentrik. Long tail yang dibiarkan tumbuh memanjang beserta poni rata ini benar-benar menciptakan potongan mullet yang sempurna.

 

Model rambut mullet cocok bagi pria yang tidak suka ekor panjang di bagian belakang. Meski masih terlihat ada ekor di belakangnya, tapi gaya rambut ini tampak tetap rapi dan tidak terlalu tebal. Model ini cocok bagi pemula yang ingin menjajal rekomendasi gaya rambut mullet.

3. Middle Part Mullet

Model rambut mullet berikutnya adalah middle part mullet. Potongan rambut ini mungkin lebih kerap ditemui daripada gaya rambut mullet yang terlalu jadul.

Gaya rambut mullet ini menghadirkan poni belah tengah kedepan yang membuat pemiliknya terlihat santai. Poni yang dibiarkan berada di depan tersebut sedikit memanjang ke bawah melebihi alis.

4. Curly Mullet

Model rambut mullet tak hanya dimiliki pria berambut lurus. Kini, inovasi dan kreativitas terkait dengan potongan mullet juga dapat dimiliki pria berambut keriting.

Pangkas saja bagian kanan dan kiri serta biarkan rambut tengah hingga belakang memanjang. Gaya rambut ini membuat pemiliknya terlihat berani.

5. Undercut Mullet

Model rambut mullet selanjutnya adalah undercut mullet. Model rambut ini hadir dengan ciri khas rambut tipis di bagian kanan dan kirinya. Terkadang seseorang membiarkan poni di depan atau membuatnya tanpa poni sama sekali.

6. Messy Mullet

Messy mullet adalah model rambut mullet yang tidak terlalu rapi tapi terlihat stylish. Cara merapikan gaya rambut ini adalah dengan pomade dan acak hingga creamnya merata. Sisir dengan jari atau rambut. Gaya messy mullet ini jarang menambahkan poni di bagian depannya.

7. Short Mullet

Short mullet merupakan model rambut mullet yang cocok bagi pria minimalis tapi ingin tetap terlihat keren. Gaya rambut ini tidak terlalu panjang sehingga mudah diatur.

Inovasi dari gaya mullet jaman dahulu ini membuatnya lebih rapi di bagian belakang. Terkadang, pemilik gaya rambut ini dapat menambahkan poni depan maupun poni samping agar membuatnya semakin menarik.

Adblock test (Why?)


7 Ragam Model Rambut Mullet Anti Ketinggalan Zaman - MSN
Read More

No comments:

Post a Comment

Mau Dapat Potongan Tarif Pajak Hiburan? Ini Caranya - Liputan6.com

Sebelumnya, Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Badung, Ray Suryawijaya, menegaskan bahwa PHRI di Bali menolak dengan teg...