Rechercher dans ce blog

Tuesday, August 30, 2022

Driver Minta Potongan Komisi Dikurangi, Grab Bilang Gini - detikFinance

Jakarta -

Driver ojek online (ojol) melakukan demo besar-besaran di DPR, Senin (29/8/2022). Beberapa hal jadi tuntutan dalam demo tersebut, mulai dari kejelasan status mitra hingga masalah potongan tarif komisi yang diminta untuk turun besarannya.

Aplikator pun merespons keluhan para driver. Tirza Munusamy, Director of Central Public Affairs, Grab Indonesia menyatakan sejauh ini pihaknya masih menerapkan tarif sesuai dengan arahan pemerintah. Termasuk dalam menentukan potongan komisi.

"Saat ini tarif Grab masih sama dan kami masih berkoordinasi dengan pemerintah terkait untuk arahan lebih lanjut," ungkap Tirza dalam keterangannya, Senin (29/8/2022).

Sementara itu, pihak Gojek hingga berita ini ditulis belum memberikan tanggapan. detikcom sudah mencoba menghubungi pihak Gojek.

Driver ojol sendiri sudah menyuarakan sejumlah tuntutan dalam demo yang dilakukan siang tadi, salah satunya adalah menuntut perubahan potongan komisi pendapatan mitra driver.

Selama ini potongan komisi dinilai terlalu tinggi dan memangkas pendapatan para driver. Maka dari itu, para driver meminta potongan komisi mitra driver dikurangi.

Driver ojol juga menuntut adanya payung hukum dan legalitas profesi ojek online. Mereka pun meminta adanya revisi perjanjian kemitraan. Terakhir, para driver ojol ini menolak keras kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).

"Kita datang bukan untuk bertamasya tapi untuk menuntut hak-hak kita," kata Andi Seroja, perwakilan Koalisi Ojol Nasional, dari atas mobil komando di depan gedung DPR, Jakarta Pusat, Senin (29/8/2022).

Aksi ojol ini dilakukan bertepatan dengan ditundanya kenaikan tarif ojek online. Kenaikan tarif ojek online sedianya dilakukan per hari ini, namun ditunda hingga waktu yang belum ditentukan oleh Kementerian Perhubungan.

Respons Kemenhub di halaman berikutnya. Langsung klik.

Tonton juga Video: Usai Audiensi, Massa Ojol Bubarkan Diri di Depan Gedung DPR

[Gambas:Video 20detik]

Adblock test (Why?)


Driver Minta Potongan Komisi Dikurangi, Grab Bilang Gini - detikFinance
Read More

No comments:

Post a Comment

Mau Dapat Potongan Tarif Pajak Hiburan? Ini Caranya - Liputan6.com

Sebelumnya, Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Badung, Ray Suryawijaya, menegaskan bahwa PHRI di Bali menolak dengan teg...