Rechercher dans ce blog

Thursday, April 21, 2022

Lurah Pasalakan Pastikan Tak Ada Potongan BPT - Suara Cirebon - Suara Cirebon

KABUPATEN CIREBON, SC- Sebanyak 966 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Kelurahan Pasalakan, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon menerima pembagian Bantuan Pangan Tunai (BPT), Rabu (20/4/2022).

Lurah Pasalakan, Budiyanto menjelaskan, nama-nama 966 Keluarga Penerima Manfaat (KPM)  yang menerima BLT minyak goreng dan BPT itu diperoleh langsung dari PT Pos Indonesia.

“Kami pihak kelurahan hanya memfasilitasi tempat pelaksanaannya saja. Meski beberapa staf ikut membantu,” kata Budiyanto.

Menurut Budiyanto, setiap KPM menerima sebesar Rp 500ribu dengan perincian BPT sebesar Rp200 ribu dan BLT minyak goreng Rp300 ribu.

BACA JUGA: Bupati Cirebon: Data Penerima Bansos Tak Bisa Dicoret Siapapun

“Total Rp500 ribu tunai tanpa potongan. Uangnya bebas belikan sembako dimana saja asal bukan untuk beli barang yang dilarang seperti narkoba, miras termasuk rokok. Kami pihak kelurahan tidak ada potongan maupun penggiringan dan mengarahkan untuk belanja ke E-Warong,” tegasnya.

Ia mengaku bersyukur peyaluran BPNT berjalan kondusif dan sesuai dengan aturan dan mekanisme yang sudah ditetapkan.

“Saya mengapresiasi dengan semangat para puskesos dan RT dalam membantu pelaksanaan penyaluran bantuan tersebut,” katanya.

 Ia berharap adanya bantuan pangan tunai dapat dimanfaatkan dengan baik dan sesuai peruntukannya yaknu untuk membeli kebutuhan sehari-hari. (Vicky)

Adblock test (Why?)


Lurah Pasalakan Pastikan Tak Ada Potongan BPT - Suara Cirebon - Suara Cirebon
Read More

No comments:

Post a Comment

Mau Dapat Potongan Tarif Pajak Hiburan? Ini Caranya - Liputan6.com

Sebelumnya, Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Badung, Ray Suryawijaya, menegaskan bahwa PHRI di Bali menolak dengan teg...