Rechercher dans ce blog

Thursday, August 19, 2021

HUT Ke-76 RI, Pertamina Berikan Potongan Harga Pembelian BBM - idxchannel

IDXChannel - Memperingati HUT ke-76 RI, Pertamina memberi potongan harga sebesar Rp300 per liter untuk pembelian produk BBM seperti Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite dan Pertamina Dex tanpa batas maksimal. Untuk mendapatkan diskon tersebut, pelanggan harus menggunakan pembayaran melalui aplikasi Mypertamina.

Unit Manager Communication dan CSR PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) V – Jatimbalinus, Deden Mochammad Idhani, mengatakan promo berlangsung mulai tanggal 16 Agustus hingga 31 Agustus 2021. “Promo ini juga sebagai bentuk edukasi kepada konsumen bahwa, penggunaan BBM yang berkualitas dan ramah lingkungan menjadikan udara di sekitar kita menjadi lebih bersih dan baik,” ujarnya, Kamis (19/8/2021).

Produk Pertamina seperti Pertamax dan Pertamax Turbo yang masing-masing memiliki angka oktan 92 dan 95 telah memenuhi standar emisi gas buang dan sesuai Peraturan Menteri Lingkungan Hidup Nomor 20 tahun 2017. BBM dengan kandungan oktan (Research Octane Number/RON) lebih tinggi lebih ramah lingkungan karena lebih rendah emisi. "Selain itu, BBM dengan oktan lebih tinggi membuat pembakaran di ruang mesin lebih sempurna sehingga pemakaian bahan bakar menjadi lebih irit,” tambah Deden.

Sementar itu, Direktur Pengendalian dan Pencemaran Udara Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Dasrul Chaniago mengatakan, kualitas BBM ini sangat berpengaruh terhadap kualitas udara di kota-kota besar di Indonesia. “Sekitar 70-75 persen sumber pencemaran udara di kota besar, kita ambil Jakarta, bersumber dari sektor transportasi. Yakni dari emisi gas buang yang dihasilkan. Coba kita mundur kembali pada awal pandemi COVID-19, terlihat kualitas udara Jakarta membaik, langitnya biru, itu disebabkan oleh berkurangnya mobilitas masyarakat yang menggunakan kendaraan,” kata Dasrul. 

(IND) 

Adblock test (Why?)


HUT Ke-76 RI, Pertamina Berikan Potongan Harga Pembelian BBM - idxchannel
Read More

No comments:

Post a Comment

Mau Dapat Potongan Tarif Pajak Hiburan? Ini Caranya - Liputan6.com

Sebelumnya, Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Badung, Ray Suryawijaya, menegaskan bahwa PHRI di Bali menolak dengan teg...