Rechercher dans ce blog

Wednesday, June 23, 2021

Kawanan Remaja di Padang Terjaring Patroli, Kedapatan Bawa Potongan Tembaga Diduga Hasil Curian - Tribun Padang

Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rezi Azwar

TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Polresta Padang berhasil mengamankan kawanan terduga pelaku pencurian berikut barang bukti atau BB berupa potongan tembaga hasil curian mereka.

Aksi pencurian tersebut terjadi di Gedung Inpres Blok I Lantai 3 Pasar Raya, Kelurahan Kampung Jao, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), Selasa (22/6/2021) lalu.

Kasat Reskrim Polresta Padang, Kompol Rico Fernanda, mengatakan kawanan terduga pelaku berhasil diamankan pada hari yang sama setelah pihaknya melakukan patroli di sekitar kejadian.

"Pelaku berinisial PAP (15) , SEP (16), dan SFL (18)," kata Kompol Rico Fernanda, kepada wartawan di Padang, Rabu (23/6/2021).

Kompol Rico Fernanda menyebutkan, petugas pasar bernama Gebri Andito dan rekannya bernana Dedi Afrianto melakukan kontrol di seputaran gedung Inpres.

Pada saat melakukan pengawasan, Febri Andito dan Dedi Afrianto melihat ada kepulan asap yang berasal dari Gedung Inpres Blok III Lantai 5.

"Selanjutnya diinformasikan ke yang lainnya, dan selanjutnya melihat asal sumber asap," katanya.

Sesampai di lokasi dilihat ada beberapa sampah atau sisa kabel yang pada saat itu terlihat seperti telah dibakar.

"Akibat ulah pelaku ini, pihak Dinas Perdagangan Kota Padang mengalami kerugian Rp 20 juta," kata Kompol Rico Fernanda.

Adblock test (Why?)


Kawanan Remaja di Padang Terjaring Patroli, Kedapatan Bawa Potongan Tembaga Diduga Hasil Curian - Tribun Padang
Read More

No comments:

Post a Comment

Mau Dapat Potongan Tarif Pajak Hiburan? Ini Caranya - Liputan6.com

Sebelumnya, Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Badung, Ray Suryawijaya, menegaskan bahwa PHRI di Bali menolak dengan teg...